Akhirnya Bersatu! Gerindra, PKS, PAN Sepakat Usung Prabowo Jadi Capres
Gambar: Kompas.com
BANDARpost , Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono mengumumkan bahwa Partai Keadilan Sejahtera ( PKS) dan Partai Amanat Nasional ( PAN) sepakat untuk mengusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2019 mendatang.
Melansir dari Kompas.com (14/07/2018 - 16:42 WIB), kesepakatan tersebut diambil setelah pertemuan antara Prabowo Subianto, Sohibul Iman dan Zulkifli Hasan di kediaman pribadi Prabowo, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (14/07/2018) siang.
Setelah berbagai isu yang menyerang, trio partai Gerindra, PKS, dan PAN akhirnya sepakat untuk berkoalisi di Pilpres 2019 dengan mengusung Ketua Umum Gerindra Prabowo sebagai calon presiden. Dengan begini, polemik koalisi trio partai ini yang sebelumnya terancam buntu karena masing-masing partai sibuk dengan masalah sendiri akhirnya berakhir.
Para pendukung Prabowo bisa lumayan tenang mulai sekarang. Kini, koalisi tersebut sudah menyiapkan amunisi mereka untuk bertempur melawan kubu Joko Widodo.
Hanya saja, masih ada satu hal yang menjadi masalah. Sampai sekarang, mereka masih belum menentukan siapa yang akan menjadi cawapres yang akan mendampingi Prabowo di Pilpres 2019.
Seharusnya ini sudah bukan persoalan yang cukup besar karena akhirnya ketiga partai tersebut bersatu, jadi mereka sekarang bisa bersama-sama sepenuhnya fokus pada cawapres Prabowo.
Sumber :UC News
Tidak ada komentar:
Posting Komentar