Diingatkan Sekjend MUI, Jawaban Said Aqil Siradj Bernada Sombong? - BANDAR post

Hot

Selasa, 29 Januari 2019

Diingatkan Sekjend MUI, Jawaban Said Aqil Siradj Bernada Sombong?

Diingatkan Sekjend MUI, Jawaban Said Aqil Siradj Bernada Sombong?




BANDARpost  - Ketua Umum PBNU, Said Aqil Siradj merespons pernyataan Sekjend MUI, Dr Anwar Abbas yang menyatakan bahwa pernyataan Said Aqil tidak sesuai akal sehat. Said menanggapi peringatan Anwar dengan nada menyombongkan diri.

"NU bukan bawahan Majelis Ulama, bukan. Nggak ada hak perintah-perintah saya." kata Said seperti dilansir detik, Senin (28/1/19).

Said bahkan menyatakan bahwa dirinya memiliki sifat nekat dan tidak takut kepada siapa pun. Seraya bercanda, Said mengaku hanya takut kepada istrinya.

"Sekali lagi, kaya saya gitu loh nekat. Ketua PBNU nggak boleh takut sama siapa pun, saya tidak takut. Kecuali sama istri saya, itu pun kadang-kadang." tegas Said.

Sekjend MUI dan Tokoh Muhamamdiyah Sesalkan Pernyataan Said Aqil Siradj

Sebelumnya, Sekjend MUI sekaligus tokoh Muhamamdiyah, Dr Anwar Abbas menyesalkan pernyataan Said Aqil Siradj yang menyatakan bahwa khatib, imam, dan pegawai KUA harus dari NU. Selain NU, menurut Said, salah.

"Saya sesalkan. Pernyataan ini jelas tidak mencerminkan akal sehat." kata Anwar dikutip Tarbawia.

Anwar juga menilai bahwa pernyataan Said Aqil memiliki misi politik agar jabatan-jabatan struktural dipegang oleh kalangan NU semata.

"Yang hendak dilakukan oleh Said Aqil Siradj adalah untuk mengambil dan meraup semua jabatan dan posisi yang ada di negeri ini untuk NU," tegas Anwar dilansir Tarbawia.

Sumber: tarbawia


Tidak ada komentar:

Posting Komentar